
Di Desa Nyitdah Kecamatan Kediri Kabupaten Tabanan Provinsi Bali telah dibentuk Kelompok Posyandu Lansia sejak Tahun 2018 dengan jumlah anggota lebih dari 90 orang. Kegiatan Posyandu lansia diisi dengan beberapa aktifitas diantaranya secara rutin dilaksanakan senam seminggu sekali. Selain itu juga diselenggarakan pemeriksaan kesehatan bagi lansia melalui Posyandu Lansia yang diselenggarakan setiap bulan, dengan melibatkan kader – kader kesehatan seperti ; kader Desa Siaga, KPM, dan dibawah binaan Puskesmas Kediri serta Bidan Desa
Posyandu lansia memiliki peran penting untuk menjaga kualitas hidup Lansia di masyarakat, karena posyandu lansia merupakan unit pelayanan kesehatan terkecil yang paling dekat keseharian warga dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas hidup para orang tua yang lebih rentan terhadap penyakit.
Dengan adanya kegiatan ini Pemerintah Desa berharap para orang tua mempunyai semangat serta sebagai ajang guyub sesame lansia yang ada di masing – masing Banjar. Dengan demikian akan tumbuh kembang pemikiran yang fositif serta dapat memberikan suasana kedamaian dan penuh kekeluargaan.


